Budilaksono.com....Salam Inspiratif, Kepada bapak ibu guru dan tenaga kependidikan serta pegawai negeri sipil menjadi sasaran program perumahan. Ini adalah program yang menjadi sasaran dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Pasalnya, hingga saat ini masih banyak PNS yang belum memiliki rumah layak huni.
Sebagaimana dalam laman rumah.com, bahwa banyak PNS di negara ini yang belum mempunyai kemapuan dalam hal kepemilikan rumah. Ini disebabkan karena keterbatasan dalam hal pendapatan. Belum lagi adanya kebutuhan lain yang harus dikeluarkan oleh PNS dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari,” kata Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR, Syarif Burhanuddin Senin (20/6).
Untuk mengatasi masalah tersebut, tutur Syarif, Kementerian PUPR terus mendorong terlaksananya Program Sejuta Rumah untuk memenuhi kebutuhan PNS dan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang membutuhkan rumah. Salah satunya dengan membangun rumah mendorong pembangunan rumah susun sewa (Rusunawa) sebagai salah satu solusi tempat tinggal yang layak dan terjangkau.
![]() |
| Gambar : Merapiarsitagraha.com |
“Rumah susun sewa adalah salah satu solusi penyediaan tempat tinggal yang paling efektif, mengingat keterbatasan pendapatan MBR dan PNS yang golongannya masih rendah,” ujarnya.
Pada 2015 lalu, imbuh Syarif, masih banyak PNS yang belum memanfaatkan bantuan dari pemerintah untuk perumahan. Dari target 100.000 PNS yang dapat memiliki rumah, ternyata baru sekitar 7.000 orang PNS saja yang memanfaatkan bantuan pemerintah tersebut.
“PNS itu bisa memanfaatkan KPR Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) jika ingin memiliki rumah dengan cara kredit. Mereka juga bisa memanfaatkan Bantuan Uang Muka (BUM) dari Bapertarum PNS. Kemudahan-kemudahan tersebut tidak hanya untuk PNS saja, tapi juga MBR,” jelasnya lebih lanjut.
Salah satu kunci utama bagi PNS untuk memiliki rumah, imbuh Syarif, juga berada pada keterlibatan Kementerian/Lembaga serta Pemerintah daerahnya masing-masing.
“Kementerian/Lembaga serta Pemda juga harus terlibat secara aktif agar para pegawainya bisa memiliki rumah yang layak. Jika mereka bisa memanfaatkan aset tanahnya untuk menjadi lokasi perumahan, tentu hal itu akan sangat membantu PNS agar bisa memiliki rumah yang layak huni dan tentunya mereka akan lebih bersemangat dalam bekerja,” pungkasnya.
Demikianlah informasi tentang program kemeterian perumahan dalam memberikan kemudahan kepada seluruh PNS dalam kepemilikan rumah. Semoga ini menjadikan alternatif kepada seluruh PNS dalam kepemilikan rumah. Semoga bermanfaat.

Post A Comment:
0 comments: